Assalamualaikum...
Aku mau kasih sesuatu buat kamu kamu yang sekarang kelas X (cieee...) . Ini adalah contoh soal sejarah kelas X beserta jawabannya, tepatnya semester I. Bahkan aku dapat soal ini dari Guru saat pertemuan pertama pelajaran baru. Ini bisa untuk latihan - latihan soal, jadi tidak hanya soal dari buku saja yang dipelajari. :)
SOAL!!!
1. Berikan pengertian diakronis dan sinkronis dalam penelitian sejarah!
2. Berikan pengertian zaman praaksara!
3. Bagaimana jenis - jenis glora dan fauna yang terdapat di kepulauan Indonesia?
4. Sebutkan jenis - jenis manusia purba di zaman praaksara!
5. Bagaimana corak kehidupan masyarakat di zaman praaksara? Jelaskan!
6. Darimanakah asal usul daerah nenek moyang bangsa Indonesia?
7. Berikan beberapa contoh hasil hasil kebudayaan batu di zaman praaksara!
JAWABAN!!!
1. Diakronis = Memanjang dalam waktu tetapi terbatas dalam ruang
Sinkronis = Meluas dalam ruang tetapi terbatas dalam waktu
2. Zaman praaksara adalah zaman kehidupan manusia sebelum mengenal tulisan
3. Jenis flora dan fauna di Indonesia sangat beragam. Karena wilayahnya yang luas dan berbentuk kepulauan tropis. keanekaragaman yang tinggi ini juga disebabkan karena pengaruh ekosstem yang beragam.
Flora = Hutan Hujan Tropis, Hutan Musim, Hutan Stepa & Sabana
Fauna = Asiatis, Peralihan, Australis
4. Jenis - jenis manusia purba di zaman praaksara :
A. Megantropus Paleojavanicus (manusia raksasa dari Jawa)
=> Pithecanthropus Erectus, Pithecanthropus Soloensis
B. Megantropus Mojokertensis
5. - Berburu dan Mengumpulkan makanan tingkat sederhana
- Berburu dan Mengumpulkan makanan tingkat lanjut
- Bercocok Tanam
- Perundagian
- Batu Besar
6. - Menurut Teori Yunan = nenek moyang bangsa Indonesia berasal dari Yunani Cina
- Menurut Teori Nusantara = nenek moyang bangsa Indonesia berasal dari Indonesia sendiri
7. - Kebudayaan Batu Tua (Palaeolithikum) => Kapak Perimbas, Kapak Genggam
- Kebudayaan Batu Madya (Mesolithikum) => Kapak Pendek, Kjokkenmoddinger
- Kebudayaan Batu Muda (Neolithikum) => Kapak persegi, Gerabah, Perhiasan
- Kebudayaan Batu Besar (Megalithikum) => Dolmen, Sarkofagus, Punden Berundak
sekian dari saya, semoga bermanfaat :) terus belajar ya!!! :)
7/18/2014
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar
#salam kenal yaaa... Jangan lupa tinggalkan jejakmu disini.