9/19/2014

Keagungan Shalat Jum'at



1. Hari keberkahan. Di hari Jumat kaum Muslimin mendengarkan dua khutbah tentang pengarahan dan pengajaran yang ditujukan kepada kaum muslimin dan mengikuti shalat yang kesemuanya mengandung manfaat.
2. Hari dikabulkannya doa. Hari itu terdapat waktu dikabulkannya doa. Yaitu setelah shalat ‘ashr.
3. Hari Diperintahkannya Shalat Jumat. Rasulullah bersabda, “Hendaklah kaum-kaum itu berhenti dari meninggalkan shalat Jumat. Atau (jika tidak) Allah pasti akan mengunci hari mereka, kemudian mereka pasti menjadi orang-orang yang lalai.” [Muslim].
4. Hari pembeda antara muslim dan non-muslim. Hari Jumat adalah istimewa bagi kaum Muslim.
5. Hari Allah menampakkan diri. Dalam riwayat disebutkan, Hari Jumat Allah menampakkan diri kepada hamba-Nya yang beriman di Surga. Dari Anas bin Malik dalam mengomentari ayat: “Dan Kami memiliki pertambahannya” (QS.50:35) mengatakan: “Allah menampakkan diri kepada mereka setiap hari Jumat.”
Masih banyak keistimewan hari Jumat. Di antaranya adalah; Dalam “al-Musnad” dari hadits Abu Lubabah bin Abdul Munzir, dari Nabi Shallallahu ‘Alaihi Wasallam, beliau bersabda:
“Penghulunya hari adalah hari Jumat, ia adalah hari yang paling utama di sisi Allah Subhanahu Wata’ala, lebih agung di sisi Allah Subhanahu Wata’ala dari pada hari Idul Fitri dan Idul Adha. Pada hari Jumat tersebut terdapat lima keistimewaan: Hari itu, bapak semua umat manusia, Nabi Adam ‘Alaihissalam diciptakan, diturunkan ke dunia, dan wafat. Hari kiamat tak akan terjadi kecuali hari Jum’at.
Karena itu, Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wasallam, sangat memuliakan hari ini, menghormatinya, dan mengkhususkannya untuk beribadah dibandingkan hari-hari lainnya. Perlu diketahui bahwa hari Jumat itu dimulai dari azan maghrib hari Kamis hingga sebelum azan mabhrib hari Jumat.

0 komentar:

Posting Komentar

#salam kenal yaaa... Jangan lupa tinggalkan jejakmu disini.